5 Tips Beli Bunga untuk Hadiah Ulang Tahun

Ketika ada kerabat dekat yang bertambah umur, pastinya kamu ingin memberikan ucapan doa-doa terbaik untuk mereka serta kado yang istimewa dan berkesan. Merayakan ulang tahun teman, keluarga atau kolega memberi kita kesempatan untuk mengenang bulan dan tahun serta hubungan yang berharga. Moment ini juga saat yang tepat untuk menunjukkan istimewa nya sebuah hubungan.

Dari sekian banyak jenis hadiah atau kado yang ada di pasaran, salah satu yang menjadi pilihan adalah dalam bentuk rangkaian bunga ulang tahun seperti bloom box flower, bouquets bunga, vas bunga, standing bunga, dan surprise dekorasi ulang tahun. 

Bunga sudah sejak dulu menjadi pembawa pesan yang sempurna, terutama pada hari-hari khusus seperti ulang tahun. Bunga menyampaikan kebahagiaan dan rasa spesial, menjadikannya sebagai pilihan yang tepat untuk orang terkasih. Sebelum memilih bunga perhatikan tips memilih kado bunga sebagai hadiah ulang tahun, agar penerima merasa lebih spesial.

1. Make it Personal

Setiap orang menginginkan kado yang sesuai dengan dirinya, pastikan kado bunga ulang tahun dipilih dengan cermat berdasarkan kepribadian penerima. Apakah dia lebih menyukai mawar merah yang romantis, atau bunga matahari yang ceria? Ketahui warna dan jenis bunga favoritnya untuk memberikan kado yang sesuai dengan selera penerima atau menggambarkan dirinya. Kamu juga bisa mencari berbagai jenis makna bunga berserta artinya agar penerima merasa kedekatan secara personal dengan kamu.

2. Estimated date, before order

Ingat dengan baik hari ulang tahun mereka dan estimasikan tanggal dari mulai pemesanan sampai bunga di terima dengan baik. Pemesanan bunga lebih baik dilakukan 3 sampai 5 hari sebelum hari spesial agar stock bunga tersedia dan sesuai dengan keinginan kamu. Jika Kamu tidak dapat memberikan bunga secara langsung, pertimbangkan pengiriman melalui jasa kurir atau pesan bunga online. Pastikan untuk memberikan alamat dan waktu pengiriman dengan jelas agar bunga sampai pada waktu yang tepat.

3. Be creative

Bunga sangat cocok untuk segala acara, baik itu bunga ulang tahun, bunga anniversary, atau momen spesial lain nya. kamu  juga bisa memadukannya bunga dengan kue, boneka beruang, balon, atau cokelat.  Paduan hadiah ulang tahun terbaik dengan memberikan kombinasi buket bunga cantik berwarna-warni, suguhan cokelat yang lezat, dan boneka beruang yang lucu, dan lembut. Pasti penerima akan lebih merasa spesial.

4. Add special notes

Menambahkan kartu ucapan dengan kata-kata yang manis bisa melengkapi spesial nya kado yang kamu berikan. Ini adalah cara yang bermakna untuk mengungkapkan rasa berserta utaian doa di hari spesial orang tersayang.

5. Choose a trusted store

Sebelum membeli bunga alangkah lebih baik nya kamu bisa mencari tahu toko bunga online / offline yang terpecaya agar menghindari rasa kecewa dalam membeli. Kamu bisa membaca review di google atau meminta rekomendasi orang terdekat mengenai hal tersebut. 


Semoga tips ini dapat membantu kamu ya sebelum membeli bunga untuk orang terkasih. Kalau kamu bingung menentukan jenis bunga yang cocok untuk orang tersayang kamu bisa langsung diskusi dengan flower consultant kami via whatsaap, tim kami akan dengan senang hati membantu kamu menentukan pilihan bunga yang tepat.