Bunga bisa dijadikan simbol untuk mengungkapkan perasaan, termasuk ungkapan rasa suka maupun duka. Ada beberapa jenis bunga memang sangat identik dengan lambang kesedihan dan duka cita.
Sebab bunga yang melambangkan rasa empati atas meninggalnya seseorang ini akan dirangkai dalam berbagai bentuk sesuai dengan yang diinginkan.
Dalam hal ini, Kamu tidak bisa sembarangan untuk membuat rangkaian bunga untuk orang meninggal ini dengan seenaknya, sebab terdapat bunga-bunga khusus yang digunakan.
Berikut ini bunga yang bisa diberikan sebagai bentuk duka cita atas seseorang yang telah tiada:
1. Bunga Mawar
Siapa sangka jika urutan pertama ada di bunga mawar. Biasanya, bunga mawar digunakan untuk ungkapan rasa cinta dan kasih sayang.
Namun ternyata ada bunga mawar yang juga bisa digunakan untuk mengungkapkan rasa duka.
Untuk rangkaian bunga duka cita dengan menggunakan bunga mawar ini, kamu bisa menggunakan bunga mawar putih dan bunga mawar merah.
Kedua jenis tersebut harus dirangkai menjadi satu karena memiliki makna yang mendalam untuk keluarga yang telah ditinggalkan.
Mawar putih melambangkan sebuah penghormatan yang tulus dari seseorang yang kenal dekat dengan mereka. Sedangkan mawar merah memiliki arti cinta dan semangat.
Mawar putih sebagai lambang untuk menunjukkan kesedihan akan kepergian orang yang meninggal.
Sedangkan arti semangat pada bunga mawar merah untuk menyemangati orang-orang yang ditinggalkan agar tetap tegar dan siap melangkah menghadapi kehidupan di hari mendatang meski tanpa orang tersayang.
2. Bunga Anyelir
Bunga anyelir termasuk jenis bunga yang cukup populer dan ternyata bisa digunakan sebagai simbol duka cita.
Bunga ini memang memiliki beragam jenis, namun warna bunga anyelir yang dipilih untuk sebagai bunga untuk orang meninggal adalah bunga anyelir warna putih.
Bunga anyelir putih melambangkan kesucian dan ketulusan. Kamu bisa menggunakannya untuk mengungkapkan kesedihan atas meninggalnya orang tersebut.
Baca juga: Mewakili Perasaan! Ini 7 Jenis Bunga yang Melambangkan Kesedihan
3. Bunga Gladiol
Untuk sebagian orang, bunga yang satu ini sedikit asing. Namanya tak begitu terkenal dibandingkan bunga-bunga pada umumnya.
Namun tahukah kamu, bahwa sebenarnya bunga gladiol ini merupakan salah satu jenis bunga anyelir yang tertua?
Biasanya bunga ini dipakai oleh masyarakat romawi kuno sebagai bunga untuk orang meninggal untuk mengungkapkan rasa hormat dan ketulusan bagi orang yang sudah meninggal.
4. Bunga Lily
Sama seperti bunga mawar, bunga lily biasanya dipakai untuk mengungkapkan rasa cinta.
Namun lain halnya jika sedang ada yang meninggal, bunga ini akan digunakan sebagai bunga kematian atau bunga untuk menunjukkan rasa empati atas meninggalnya seseorang.
Bunga lily yang dipakai biasanya adalah bunga lily yang berwarna putih. Bunga lily putih biasanya memiliki arti kesucian, kemurnian dan simpati atas apa yang sudah dialami oleh seseorang.
Sebenarnya, masih ada berbagai macam bunga lily lainnya yang perlu diketahui, karena setiap warnanya memiliki arti simbolis yang berbeda-beda.
Nah, itulah Bunga-bunga tersebut memiliki makna yang sangat dalam, sehingga mampu mewakili perasaan sedih kamu.
Bagi kamu yang ingin mengucapkan bela sungkawa, kamu bisa memberikan rangkaian buket bunga duka cita yang bisa dipesan langsung melalui website toko bunga online ini.
Kami akan mengirimkannya secara langsung (hanya melayani daerah JABODETABEK) dengan sistem same day delivery service yang bisa kamu custom sesuai kebutuhan.
Baca juga: Floriografi: Bahasa Rahasia dari Bunga